INFO
  • "Terus Melaju untuk Indonesia Maju".... Semoga Selalu dalam ridho dan lindungan Allah

Wisata Kuliner Lontong Tuyuhan

05 Oktober 2020 hyoshoca Dibaca 8.890 Kali

Lontong Tuyuhan, tentu sudah tak asing di telinga kita. Kuliner yang menjadi khas warga Desa Tuyuhan, Pancur, Rembang, Jawa Tengah adalah perpaduan antara lontong, potongan ayam dan kuah kental kuning yang pedas. Tahukah kamu ? Ternyata, asal muasal nama kuliner ini tak lepas dari Eyang Jumali yang berdakwah agama Islam di Desa Tuyuhan. Kecamatan Pancur sendiri dulunya adalah masuk dalam Kawedanan Lasem, sehingga tak heran jika sebagaian orang menganggap bahwa wilayah ini termasuk wilayah Lasem.

Keunikan dari Lontong Tuyuhan sendiri adalah bentuknya yang segitiga. Lontong Tuyuhan dibuat dari bahan dasar beras pada umumnya, dan dibungkus menggunakan daun pisang. Bentuk segitiga pada Lontong Tuyuhan ini bukan semata-mata hanya hasil kreativitas orang-orang yang membuat lontong tersebut. Bentuk segitiga memiliki makna yang mendalam dengan tiga sudut runcing, yang artinya adalah tiga tujuan cinta: yakni

  1. Cinta kepada Tuhan
  2. Cinta kepada alam, dan
  3. Cinta kepada sesama makhluk hidup.

Untuk mencicipinya, bisa mampir di deretan Lontong Tuyuhan di Jalan Lasem-Japerejo. Harga terjangkau, bisa juga pesan Es Degan yang suegerrrrr, es teh, maupun Kopi.

 

 

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar